Rancakmedia.com – Oriflame salah satu merek dagang yang menawarkan produk kecantikan dan perawatan tubuh. Bukan hanya menyediakan berbagai produk, cara bisnis oriflame juga dapat dimanfaatkan sebagai peluang bisnis.
Bisnis oriflame memungkinkan pelakunya untuk bisa menghasilkan uang sekaligus memiliki banyak waktu bagi keluarga dan orang tersayang. Saat ini, bisnis oriflame dapat dikatakan seperti jamur di musim hujan. Banyak sekali orang yang terjun dalam bisnis ini.
Bagaimana tidak, banyak pihak yang mengatakan bahwa keuntungan dari bisnis oriflame tidak ada batasnya. Anda bisa mendapatkan keuntungan ratusan ribu hingga ratusan juta rupiah.
Pada Dasarnya ada Beberapa Langkah Untuk Sukses Dengan Memanfaatkan Bisnis Oriflame
Sebelum memulai bisnis oriflame, anda tentunya harus bergabung dengan bisnis ini. Anda bisa bergabung sebagai konsultan atau member. Biasanya anda akan dikenakan biaya pendaftaran, namun tidak perlu khawatir karena biaya pendaftaran konsultan oriflame sangat terjangkau.
Langkah selanjutnya yang perlu anda lakukan setelah bergabung adalah berbelanja sebesar 100 poin. Dalam hal ini disebut juga sebagai 100 BP atau bonus point. Anda tidak harus berbelanja untuk kebutuhan anda sendiri, anda juga bisa melakukan penjualan dengan memanfaatkan keuntungan sebesar 30%.
Ada beberapa level yang perlu anda lewati untuk bisa sukses berbisnis oriflame. Semakin tinggi level anda maka penghasilan yang anda dapatkan juga semakin tinggi. Salah satu syarat untuk bisa naik ke level selanjutnya adalah merekrut orang atau mengajak orang untuk bergabung dengan bisnis oriflame.
Jangan lupa untuk tetap membina downline anda setelah anda merekrutnya agar bisnis anda bisa semakin berkembang.
Tips Raih Sukses Berbisnis Oriflame:
- Memiliki Keyakinan yang Kuat
Sejak bergabung dengan bisnis oriflame, anda harus memiliki keyakinan yang kuat bahwa bisnis ini akan membuat hidup anda menjadi lebih baik. Jika anda merasa yakin tentu anda akan memiliki performa kerja yang baik.
- Melakukan Pekerjaan Dengan Passion
Passion menjadi hal yang cukup penting dalam menjalankan berbagai pekerjaan salah satunya dalam berbisnis oriflame. Ketertarikan dan hasrat yang anda miliki dalam berbisnis tentu bisa meningkatkan semangat anda. Hasilnya tentu perasaan senang selama menjalani pekerjaan dan anda tidak akan mudah merasa lelah.
- Mau Belajar dan Berkembang
Berbisnis oriflame bukan hanya tentang anda dan produk, anda juga akan mendapatkan rekan-rekan bisnis. Dalam bisnis oriflame anda akan menemukan istilah downline dan upline. Mereka akan menjadi rekan-rekan anda dalam berbisnis.
Memiliki sejumlah downline tentu membuat anda menempati posisi leader. Sebagai leader dari sejumlah orang, anda harus terus belajar dan berkembang, Tidak lupa, anda harus memiliki pemikiran positif untuk dapat memberikan motivasi downline untuk terus semangat berbisnis. (baca juga : penyebab konflik usaha
- Fokus pada Tujuan
Salah satu kiat sukses dalam menjalani bisnis adalah tetap fokus pada tujuan. Anda mungkin akan menemukan banyak hal-hal kecil yang terasa menganggu dalam bisnis anda, namun jangan sampai hal tersebut menghambat kinerja anda.
Anda harus tetap fokus pada tujuan dengan mengingat apa yang ingin anda kejar dan berbagai hal yang ingin anda capai. Berfokus pada hal-hal kecil yang membuat anda kesal hanya akan membuang waktu dan energi anda.
- Kerja Keras
Apapun yang sedang kita kerjakan tentu harus kita lakukan dengan sungguh-sungguh. Anda perlu bekerja dengan keras untuk bisa sukses menjalani bisnis oriflame. Anda akan berhadapan dengan berbagai situasi dan kondisi dan hal ini hanya bisa anda lewati jika anda memiliki mental baja.
Kesimpulan:
Bisnis oriflame memungkinkan para pelakunya untuk dapat menghasilkan uang sekaligus memiliki banyak waktu untuk keluarga dan orang-orang terkasih. Ada beberapa level yang harus kamu lewati untuk bisa sukses di bisnis ini.
Demikian artikel yang dapat kami sampaikan di atas, semoga informasi yang sudah kami berikan dapat bermanfaat, jika kamu ingin mendapatkan informasi menarik lainnya, silahkan kunjungi situs resmi kami disini ya, terimakasih.