Rancakmedia.com – Pada artikel ini, kami akan memberikan cara cek pajak kendaraan jawa barat online, di bawah ini telah kami sajikan dua cara untuk kamu cek pajak kendaraan, apa saja? simak dibawah ini.
Kamu sekarang dapat memeriksa status pajak kendaraan kamu secara online. Selain melalui situs resmi, individu dapat memverifikasinya menggunakan aplikasi.
Beberapa lokasi di Indonesia telah memperkenalkan layanan aplikasi cek pajak kendaraan online. Aplikasi ini dapat diakses dan kamu dapat mengunduh dari google playstore.
BAPENDA Samsat Elektronik Penemuan SAMBARA didirikan di Jawa Barat (West Java Mobile Samsat). Aplikasi ini memberikan informasi pajak kendaraan baik roda dua maupun roda empat secara online.
Sehingga warga Jabar bisa memverifikasi pajak kendaraan bermotor yang bersangkutan. Website Bapenda Provinsi Jawa Barat dan aplikasi SAMBARA memuat informasi cara cek pajak kendaraan online bagi orang pribadi yang belum mengetahui.
Cara Cek Pajak Kendaraan Jawa Barat melalui Website Bapenda
Tahapan pemeriksaan pajak kendaraan online melalui Website Bapenda Jawa Barat, yaitu sebagai berikut:
- Buka website Bapenda Jawa Barat
- Di bagian atas laman, cari menu “Samsat”, lalu pilih “Info Pajak Kendaraan” di bagian daftar paling atas
- Isikan data plat nomor dan warna TNKB pada kolom yang tersedia.
- Masukkan kode verifikasi, lalu proses
- Hasilnya akan ditampilkan tentang “Informasi Kendaraan” dan “Informasi Pajak Kendaraan dan PNBP” yang berisi nominal pajak kendaraan.
Cara Cek Pajak Kendaraan Online melalui Aplikasi SAMBARA
Dibawah in kami telah merangkum tentang cara cek pajak, bayar pajak kendaraan, dan manfaat aplikasi SAMBARA, antara lain yaitu:
Cek Pajak Kendaraan Online melalui Aplikasi SAMBARA
Dengan aplikasi SAMBARA, mudah bagi semua orang untuk melihat berapa pajak yang harus mereka bayar.
Selain itu, konsumen dapat dengan mudah membayar pajak secara online. Berikut panduan singkat tentang cara memeriksa pajak kendaraan, yaitu:
- Langkah pertama, unduh aplikasi SAMBARA melalui google play store atau Klik Di sini.
- Setelah itu buka aplikasi SAMBARA pada smartphone kamu. kemudian pilih menu info PKB
- Masukkan plat nomor kendaraan, warna plat kamu dan klik cari. kemudian akan muncul informasi mengenai tagihan pajak kendaraan yang harus dibayarkan dan jenis kendaraan
Bayar Pajak Kendaraan Online melalui Aplikasi SAMBARA
Setelah mengetahui cara cek pajak kendaraan online melalu aplikasi SAMBARA, kamu juga dapat memahami dan melakukan pembayarn pajak, beginilah cara yang perlu kamu lakukan:
- Setelah mengecek pajak kendaraan melalui aplikasi SAMBARA
- Kemudian masukkan nomor KTP, NPWP, dan 5 digit angka terakhir nomor kendaraan.
- Selnjutnya, kode pembayaran akan muncul. Perlu diingat bahwa kode pembayaran hanya berlaku selama 24 jam. Jika kamu melewatkannya, kamu harus mengulangi dengan cara sebelumnya.
- Terakhir, kamu dapat melakukan pembayaran dengan kode tersebut dengan berbagai cara. Seperti ATM BJB, BCA, BRI, serta Mandiri. Selain itu, kamu juga dapat melakukan pembayaran melalui internet banking dan berbagai e-commerce lainnya.
Manfaat Lain dari Aplikasi SAMBARA
Ketersediaan aplikasi SAMBARA sangat berharga bagi masyarakat. Dalam hal pengajuan dan pembayaran pajak, aplikasi SAMBARA adalah pajak yang sangat baik. Berikut ulasannya untuk kamu.
- Melalui aplikasi SAMBARA, kamu dapat mengetahi jadwal samsat keliling dan samsat gendong di seluruh daerah provinsi Jawa Barat.
- Dengan aplikasi SAMBARA masyarakat Jawa Barat dapat mengetahui lokasi pelayanan samsat. Caranya pilih fitur yang kamu butuhkan. Kemudian pilih kota dan kabupaten sesuai dengan daerah kamu
- Aplikasi SAMBARA juga menyediakan informasi mengenai persyaratan pendaftaran samsat, mekanisme E-samsat, dan masih banyak lagi. Hal ini tentunya memudahkan masyarakat dalam mengurus kebuthannya.
FAQ
Di bawah ini kami telah merangkum beberapa pertanyaan yang sering di tanyakan tentang pajak kendaraan, sebagai berikut:
Pajak Kendaraan Namanya Apa?
Pajak kendaraan bermotor atau dapat disingkat dari PKB adalah jenis pajak yang di bebankan atas kepemilikan atau penguasaan kendaraan bermotor.
Apakah Bayar Pajak Motor Harus Membawa Stnk?
Jika kamu ingin membayar pajak motor di kantor Samsat, kamu perlu menyiapkan BPKB, STNK, dan juga KTP asli.
Kesimpulan
Demikian artikel mengenai info cek pajak kendaraan jawa barat online, setelah membaca artikel di atas, kamu dapat mengetahui cara cek pajak melalui website Bapenda Jawa Barat dan dengan Aplikasi SAMBARA.
Melalui layanan online ini tentunya akan mempermudah individu dalam menyelesaikan kewajibannya terutama dalam membayar pajak. Semoga artikel di atas dapat bermanfaat.